Topik Sumut
  • Beranda
  • Nasional
  • Kriminal
  • Daerah
  • Politik
  • Peristiwa
  • Internasional
  • Olahraga
  • Lainnya
No Result
View All Result
Topik Sumut
  • Beranda
  • Nasional
  • Kriminal
  • Daerah
  • Politik
  • Peristiwa
  • Internasional
  • Olahraga
  • Lainnya
No Result
View All Result
Topik Sumut

Dinkes Langkat Kedapatan Bayar Iuran Jamkesda ke Peserta yang Telah Wafat Sebesar Ratusan Juta

Redaksi by Redaksi
15/07/2025
in Daerah
0
Dinkes Langkat Kedapatan Bayar Iuran Jamkesda ke Peserta yang Telah Wafat Sebesar Ratusan Juta

Suasana kantor BPJS Kesehatan Kabupaten Langkat, yang berada di Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Selasa (15/7/2025).

Share on FacebookShare on Whatsapp

Topiksumut.id, LANGKAT – Dinas Kesehatan Langkat kedapatan melakukan pembayaran iuran jaminan kesehatan daerah (Jamkesda) kepada masyarakat yang telah meninggal dunia pada tahun anggaran 2022.

Terungkapnya hal tersebut berdasarkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) yang dilakukan auditor.

Baca Juga

Pembangunan MPP Langkat Potensi Rugikan Negara, Sudah Sekitar Rp 5 Miliar Habis

Letak Pembangunan MPP di Langkat Diduga tak Tepat Sasaran, Bappeda : Keterbatasan Lahan Aset

22/07/2025
Perencanaan PAD yang Ditetapkan Tidak Rasional, Akibatnya Utang Pemko Binjai Capai Rp 50 Miliar

Perencanaan PAD yang Ditetapkan Tidak Rasional, Akibatnya Utang Pemko Binjai Capai Rp 50 Miliar

22/07/2025

Akibat pembayaran yang diduga fiktif itu, negara dirugikan ratusan juta rupiah. Pasalnya Dinas Kesehatan Langkat membayar kepada ratusan masyarakat yang dinyatakan telah meninggal dunia.

Informasi diperoleh, ratusan peserta yang beberapa diantaranya membawa keluarga atau bertindak sebagai kepala keluarga itu dibiayai oleh Dinkes Langkat sebagai kepesertaan BPJS Kesehatan Kelas III.

Pemkab Langkat membayarkan iurannya Jamkesda yang masuk dalam program Langkat Sehat itu sebesar Rp 37.800 setiap bulannya.

Dari temuan auditor, ada ratusan peserta yang dibayarkan iuran BPJS Kesehatan mereka dengan nilai kerugian dua ratusan juta rupiah. Namun data tidak tidak dapat dipertanggungjawabkan oleh Dinkes Langkat.

Selain masyarakat yang meninggal dunia, Dinas Kesehatan Langkat juga membayarkan iuran kepada peserta yang tidak sesuai nomor induk kependudukan dengan namanya.

Ratusan masyarakat itu didaftarkan sebagai peserta BPJS Kesehatan dalam program Langkat Sehat atas dasar hukum melalui kerjasama yang tertuang dalam perjanjian nomor: 440-13802/Yankes/XII/2021 dan 458/KTR/I-01/1221 pada pertengahan Desember 2021.

Catatan auditor dalam permasalahan ini mengakibatkan kerugian negara ratusan juta rupiah. Itu disebabkan karena Dinkes Langkat tidak optimal dalam pengawasan dan anak buahnya pada Bidang Yankes tidak cermat dalam memutakhiran data kepesertaan Jamkesda.

Kadinkes Langkat, dr Juliana Tarigan ketika dikonfirmasi menepis disebut dugaan fiktif pembayaran iuran terhadap peserta yang sudah meninggal dunia. Dia juga menyebut, permasalahan itu tidak ada yang dirugikan.

“Sudah tau ada temuan, tidak ada yang dirugikan,” ujar Juliana di kantornya, Selasa (15/7/2025).

Kata dia, temuan pembayaran Jamkesda dalam program Langkat Sehat itu bukan digunakan untuk kepentingan pribadi.

“Dana dananya itu dibelikan untuk obat dan alat kesehatan. Itu bukan fiktif, jumpai Kabid Yankes biar dijelaskannya,” sambung Juliana.

Kabid Yankes, J Sembiring menyebut, temuan dimaksud sudah ditindaklanjuti oleh Inspektorat Langkat.

“Semua sudah ditindaklanjuti. Dan gini sebenarnya, temuan (peserta meninggal dunia) itu diganti atau dikompensasi digantikan orang,” ujar J Sembiring.

Artinya, kata Sembiring, ratusan peserta yang meninggal dunia itu sudah diganti kepada masyarakat yang belum tercatat sebagai kepesertaan BPJS Langkat.

Menurut dia, Dinas Kesehatan Langkat tidak melakukan pendataan langsung, hanya sebagai organisasi perangkat daerah yang menganggarkan.

“Dinas kesehatan tidak tau peserta yang meninggal dunia, karena akses kami kesitu (cek orang meninggal) tidak ada. Dinas Kesehatan ini fungsinya penganggaran dan dasar kami membayarkan, asal dari klaim BPJS,” kata J Sembiring.

Pada tahun 2025 ini, anggaran yang dikucurkan untuk program Langkat sehat senilai Rp 32 miliar. Bahkan, kata dia, anggaran yang untuk program itu juga selalu meningkat saban tahunnya.

“Dinas Kesehatan menganggarkan Rp32 miliar. Ini naik anggarannya karena kita ada program UHC,” tutup J Sembiring.

Sementara itu, wartawan berupaya mendatangi Kantor BPJS Kesehatan Kabupaten Langkat, untuk mengkonfirmasi atas temuan tersebut. Namun, tak ada satu pun orang yang dapat diwawancarai atau memberi keterangan.

“Pak kepala lagi ada upacara di Kota Medan. Jadi tidak ada yang bisa memberikan keterangan,” ujar Fahmi salahseorang sekuriti. (Red)

Tags: BPJSDinas KesehatanDinkesIndonesiaIuranJamkesdaKabupaten LangkatNasionalSumatera UtaraSumut
Previous Post

Ternyata Jalan Rusak yang Menghubungkan 2 Desa di Langkat Jadi Temuan BPK

Next Post

Piala AFF U23 : Timnas Indonesia Libas Brunei Darussalam 8-0, Jens Raven Cetak 6 Gol

Menarik Lainnya

Pembangunan MPP Langkat Potensi Rugikan Negara, Sudah Sekitar Rp 5 Miliar Habis

Letak Pembangunan MPP di Langkat Diduga tak Tepat Sasaran, Bappeda : Keterbatasan Lahan Aset

22/07/2025
Perencanaan PAD yang Ditetapkan Tidak Rasional, Akibatnya Utang Pemko Binjai Capai Rp 50 Miliar

Perencanaan PAD yang Ditetapkan Tidak Rasional, Akibatnya Utang Pemko Binjai Capai Rp 50 Miliar

22/07/2025
Ondim dan H Buyung Doakan Ricky Anthony Pimpin Langkat di Masa Akan Datang

Ondim dan H Buyung Doakan Ricky Anthony Pimpin Langkat di Masa Akan Datang

22/07/2025
Pemko Binjai Disebut Beri Contoh Buruk, Ratusan Motor Dinas Tunggak Bayar Pajak

Pemko Binjai Disebut Beri Contoh Buruk, Ratusan Motor Dinas Tunggak Bayar Pajak

21/07/2025
Next Post
Piala AFF U23 : Timnas Indonesia Libas Brunei Darussalam 8-0, Jens Raven Cetak 6 Gol

Piala AFF U23 : Timnas Indonesia Libas Brunei Darussalam 8-0, Jens Raven Cetak 6 Gol

Rekomendasi

Sumbang 12 Ekor Sapi Diberbagai Wilayah, Bupati Langkat Sembelih Hewan Kurban di Kampung Halaman

Sumbang 12 Ekor Sapi Diberbagai Wilayah, Bupati Langkat Sembelih Hewan Kurban di Kampung Halaman

06/06/2025
KPK Geledah Kantor PUPR Sumut Usai Topan Ginting Ditangkap Kasus OTT di Madina

KPK Geledah Kantor PUPR Sumut Usai Topan Ginting Ditangkap Kasus OTT di Madina

01/07/2025

Populer

  • 2 Ormas Bentrok di Langkat, Dua Orang Kena Bacok

    2 Ormas Bentrok di Langkat, Dua Orang Kena Bacok

    108 shares
    Share 43 Tweet 27
  • Ini Prestasi Kajari Binjai Usai Dimutasi ke Kejagung Digantikan Asisten Pembinaan Kejati NTB

    103 shares
    Share 41 Tweet 26
  • Pasca Bentrok Ormas di Langkat, Eka Rango Terpidana Kasus Pembunuhan Dilaporkan ke Polisi

    86 shares
    Share 34 Tweet 22
  • KPK Ringkus 6 Orang di Sumut Dalam OTT Proyek Jalan di PUPR, Malam Ini Dibawa ke Jakarta

    81 shares
    Share 32 Tweet 20
  • Wakil Bupati Langkat Dilaporkan ke Mabes Polri, Diduga Ijazahnya Palsu

    74 shares
    Share 30 Tweet 19
Topik Sumut

Portal berita online terpercaya yang menyajikan informasi terkini seputar Sumatera Utara dan Nasional.

E-mail: topiksumut2025@gmail.com

  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi

© 2025 Topik Sumut - Powered by Sejasa Net

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Nasional
  • Kriminal
  • Daerah
  • Politik
  • Peristiwa
  • Internasional
  • Olahraga
  • Lainnya

© 2025 Topik Sumut - Powered by Sejasa Net