Topik Sumut
  • Beranda
  • Nasional
  • Kriminal
  • Daerah
  • Politik
  • Peristiwa
  • Internasional
  • Olahraga
  • Lainnya
No Result
View All Result
Topik Sumut
  • Beranda
  • Nasional
  • Kriminal
  • Daerah
  • Politik
  • Peristiwa
  • Internasional
  • Olahraga
  • Lainnya
No Result
View All Result
Topik Sumut

Bulan Depan, PPP Ingin Nama Calon Ketum Mengerucut

Redaksi by Redaksi
31/05/2025
in Politik
0
Bulan Depan, PPP Ingin Nama Calon Ketum Mengerucut

Logo Partai Persatuan Pembangunan (PPP).(Dok. PPP)

Share on FacebookShare on Whatsapp

Topiksumut.id, JAKARTA – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ingin satu hingga dua nama calon ketua umum (ketum) yang masuk dalam bursa sudah mulai mengerucut bulan depan, menyusul akan dilaksanakannya muktamar pada Agustus atau September 2025.

Pernyataan ini disampaikan Juru Bicara DPP PPP, Usman M Tokan setelah dua nama yang masuk bursa calon, yakni mantan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Dudung Abdurachman dan Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf menyatakan ketidaksiapannya.

Baca Juga

Musda XI, Cek Endra Kembali Pimpin Partai Golkar Jambi Periode 2025-2030

Musda XI, Cek Endra Kembali Pimpin Partai Golkar Jambi Periode 2025-2030

06/09/2025
NasDem Ingatkan Pemkab Langkat Agar Dengarkan Suara Masyarakat Soal Pembangunan Jalan

NasDem Ingatkan Pemkab Langkat Agar Dengarkan Suara Masyarakat Soal Pembangunan Jalan

04/08/2025

“Kita berharap bulan depan sudah mengerucut ke satu atau dua nama atau lebih,” kata Usman dilansir dari Kompas.com, Sabtu (31/5/2025).

Ia menuturkan, nama-nama yang sudah mulai mengerucut itu akan memudahkan para pimpinan wilayah maupun cabang bisa mulai mempelajari kandidat calon ketua umum.

“Agar pimpinan wilayah dan cabang bisa mulai mempelajari para kandidat secara seksama sehingga memahami betul akan calon yang akan dipilih,” bebernya.

Diketahui, ada sejumlah nama yang masuk dalam bursa calon ketum. Selain dua nama tersebut, ada Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, dan eks Menteri Perdagangan Agus Suparmanto.

Terbaru, DPW PPP DKI Jakarta mengusulkan nama mantan gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan untuk memimpin partai berlambang ka’bah tersebut.

ADVERTISEMENT

Terkait hal ini, Usman menuturkan pihaknya tidak ingin ada banyak nama pihak eksternal yang diusulkan, namun tidak pernah berkomunikasi pada internal partai. Sebab bisa saja, pihak yang diusulkan tidak siap setelah nama tersebut santer dibicarakan.

Namun jika Anies siap, ia mengungkapkan, kader PPP siap mendorong. Dirinya juga berharap, Anies tetap bersama PPP meski nantinya tidak terpilih menjadi ketum.

“Masih ada waktu sampai September, silakan para kandidat melakukan komunikasi politik dengan pemegang mandat muktamar yang akan datang. Apalagi kalau ada info usulan kader atau pengurus DPW DKI Jakarta, silakan saja disosialisasikan,” tandas Usman.

Sebelumnya diberitakan, dua nama yang masuk bursa calon ketua umum PPP menyatakan ketidaksiapannya. Dudung salah satunya, menyatakan tak berminat menjadi ketua umum PPP. Di samping itu, ia mengaku tak tahu jika namanya masuk bursa calon ketua umum partai berlambang Kabah itu.

“Waduh saya enggak tahu, itu yang bilang siapa? Oh Pak Rommy, saya tidak (berminat),” ujar mantan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) itu.

Penolakan juga datang dari Mensos Saifullah Yusuf. Dia menolak tawaran untuk menjadi ketua umum PPP karena mengaku tak sanggup dengan tanggung jawab yang besar.

“Pertanggungjawabannya banyak. Oleh karena itu, saya enggak sanggup,” ujar pria yang akrab disapa Gus Ipul itu, di Bandung, Jawa Barat, Kamis (29/5/2025). (Red)

Tags: IndonesiaKepala Staf Angkatan DaratKSADMensosMenteri SosialNasionalParpolPolitikPPP
Previous Post

Tim Gabungan Temukan 3 Korban Longsor Gunung Kuda Cirebon, Total 17 Meninggal Dunia

Next Post

Berikut Prediksi Skor PSG Vs Inter Milan di Final Liga Champions Dinihari Nanti

Menarik Lainnya

Musda XI, Cek Endra Kembali Pimpin Partai Golkar Jambi Periode 2025-2030

Musda XI, Cek Endra Kembali Pimpin Partai Golkar Jambi Periode 2025-2030

06/09/2025
NasDem Ingatkan Pemkab Langkat Agar Dengarkan Suara Masyarakat Soal Pembangunan Jalan

NasDem Ingatkan Pemkab Langkat Agar Dengarkan Suara Masyarakat Soal Pembangunan Jalan

04/08/2025
Kenapa Harus Ijeck Kembali Memimpin Partai Golkar Sumut ?

Kenapa Harus Ijeck Kembali Memimpin Partai Golkar Sumut ?

01/06/2025
Next Post
Berikut Prediksi Skor PSG Vs Inter Milan di Final Liga Champions Dinihari Nanti

Berikut Prediksi Skor PSG Vs Inter Milan di Final Liga Champions Dinihari Nanti

Populer

  • Plt Kadis PUTR Binjai, PPTK, dan Rekanan Ditahan Jaksa Dugaan Korupsi DBH Sawit, Ini Modusnya

    Plt Kadis PUTR Binjai, PPTK, dan Rekanan Ditahan Jaksa Dugaan Korupsi DBH Sawit, Ini Modusnya

    124 shares
    Share 50 Tweet 31
  • Katanya Program Bupati Langkat, Masyarakat Desa Halaban Ditakuti dan Tolak Alih Fungsi Mangrove

    80 shares
    Share 32 Tweet 20
  • Ketua KPU Langkat Dicopot Diduga Berkaitan dengan Pilkada, Dian : Kalau Betul Saya Dipecat DKPP

    72 shares
    Share 29 Tweet 18
  • Kantor Bupati Langkat Nyaris Terbakar, Seorang Pria Ngamuk dan Siramkan Bensin

    67 shares
    Share 27 Tweet 17
  • Personel Polres Binjai Tewas di Medan Helvetia, Berikut Penyebab dan Identitasnya

    61 shares
    Share 24 Tweet 15

Rekomendasi

Tak Paham Perda Soal Penerapan Busana Melayu, Adhan Nur : Disdik Langkat Labil

Tak Paham Perda Soal Penerapan Busana Melayu, Adhan Nur : Disdik Langkat Labil

12/08/2025
Uang Rp 706 Juta Milik Eks Kakanwil Kemenkumham Sulsel Raib, Polda Sumut Tangkap 4 Tersangka

Uang Rp 706 Juta Milik Eks Kakanwil Kemenkumham Sulsel Raib, Polda Sumut Tangkap 4 Tersangka

10/08/2025
Topik Sumut

Portal berita online terpercaya yang menyajikan informasi terkini seputar Sumatera Utara dan Nasional.

E-mail: topiksumut2025@gmail.com

  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi

© 2025 Topik Sumut - Powered by Sejasa Net

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Nasional
  • Kriminal
  • Daerah
  • Politik
  • Peristiwa
  • Internasional
  • Olahraga
  • Lainnya

© 2025 Topik Sumut - Powered by Sejasa Net